Monday, August 25, 2014

Puisi Swastisoed - Berperang Di Sepertiganya

Berperang Di Sepertiganya

Senja sore begitulah lekas berpulang di barat
Gelap takkan berbumi sebab purnamalah mendarat
Waktulah yang mendesir
Mereka bercengkrama di atas batas suci : indah, terus berurus diri hingga terlelap

Malam kejanggalan sepertiganya
membisikkan kata terberat langit: bangun

Mereka menepis dosa
sejenak mengaburkan mimpi dengan raga dan air kecil mengalir : wudlu kata mereka

Malam keraguan selalu menghadang hebat
Hanya UntukNya saja berperang pada malam : berbahagialah

Dan hingga lelap bercengkrama di atas batas suci..
pena kecil menanti mereka mengukir kertas tak berdosa

Untuk aku, kamu dan mereka: Swastika, 2014

No comments: